Rabu, 19 Desember 2012

Pendidikan Pancasila

Pancasila merupakan pedoman bangsa Indonesia dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Nilai-nilai yang terkandung merupakan nilai-nilai yang digali dari kebudayaan masyarakat Indonesia sendiri. Sehingga pancasila sangat cocok digunakan sebagai pedoman hidup.
Apabila dikaji lebih lanjut, pancasila bukan hanya sebuah lambang semata, namun pancasila merupakan gambaran keseluruhan dari karakter bangsa Indonesia. Bangsa yang mempunyai nilai dan etika yang luhur. Bangsa yang berkepribadian.
Dalam kehidupan berbangsa dan bernegara pendidikan tidak lepas dari pengaruh nilai-nilai pancasila. Pendidikan sebagai usaha dalam memanusiakan manusia yang sesuai dengan nilai-nilai kepribadian bangsa. Nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila sangat tepat ditanamkan dalam dunia pendidikan.
Dalam pendidikan nilai-nilai pancasila tidak hanya ditanamkan pada jenjang paling rendah saja yaitu di SD. Yang mulanya hanya diajarkan apa itu pancasila, bagaimana contoh penerapannya dalam kehidupan sehari-hari. Namun nilai-nilai tersebut terus berlanjut dan pengaplikasiannya pun terus beragam seiring dengan perkembangan zaman serta ilmu pengetahuan.
Indonesia adalah negara yang berpedoman pada nilai-nilai pancasila. Nilai-nilai pancasila tersebut diimplementasikan dalam kehidupan bermasyarakat, termasuk juga dalam pendidikan di Indonesia.
Setiap sekolah dan lembaga pendidikan lainnya memiliki implementasi yang berbeda-beda untuk memajukan pendidikan di Indonesia. Untuk itu, kita juga sebagai mahasiswa sekaligus calon guru harus mampu mengimplementasikan nilai-nilai pancasila agar kelak ketika kita menjadi guru kita dapat memberi contoh yang baik kepada murid kita.
Melalui hal yang paling sederhana yang dapat kita lakukan, berarti kita juga berusaha untuk berperan dalam penanaman nilai-nilai pancasila. Dari yang mulai kita sadari dan tidak kita sadari bahkan secara tidak langsung kita telah menanamkan nilai-nilai pancasila dalam pendidikan.
Pancasila juga merupakan dasar dalam pendidikan, dimana pendidikan harus sesuai dengan nilai-nilai pancasila yang sudah teruji kebenaran akan makna yang terkandung di dalamnya. Pendidikan yang berlandaskan pancasila juga akan menciptakan pribadi yang hanya cerdas dalam segi akademik saja, namun juga cerdas dalam bersikap serta pengaplikasiannya dalam pendidikan maupun kehidupan sehari-hari dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
Pendidikan pancasila sangat penting dimana untuk mengajarkan seseorang tentang makna pancasila yang sesungguhnya. Pendidikan tersebut juga yang akan menentukan jalan seseorang untuk mengimplimentasikan nilai pancasila agar tidak menyeleweng sesuai makna yang ada.
Dengan adanya pancasila ini diharapkan cita-cita bangsa Indonesia sesuai pembukaan UUD 1945 yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa dapat tercapai. Sebagai mahasiswa kita juga harus berpartisipasi dalam penerapan nilai-nilai yang terkandung di dalam pancasila.
Sebagai seorang calon guru, kita harus belajar dengan keras dan rajin agar kelak ketika menjadi guru kita dapat mencapai tujuan pendidikan di Indonesia yang sesuai Undang-Undang. Untuk mewujudkannya maka kita harus berusaha agar kita dapat menjadi guru yang profesional demi mencerdaskan kehidupan bangsa.
Melalui makalah ini, saya berharap agar kita termotivasi untuk bertindak secara nyata dalam pengembangan nilai-nilai pancasila khususnya dalam pendidikan. Melalui pancasila juga kita diharapkan kelak dapat membentuk pribadi siswa yang memiliki nilai dan norma.
Sebagai calon guru yang belum terjun secara langsung dalam membentuk nilai-nilai pancasila pada siswa yang kita didik, kita terlebih dahulu harus mampu mengaplikasikannya walaupun dalam bentuk yang sederhana. Karena seorang murid lebih percaya dan meniru guru. Sehingga kita harus memberikan contoh yang baik kepada murid kita.




0 komentar:

Posting Komentar